Hadirkan Wajah Terbaik Anda!


Sudahkah Anda sebagai orang tua menghadirkan "wajah terbaik" Anda saat Anak anda menutup matanya di malam hari menjelang tidurnya?

Sudahkah Anda sebagai orang tua menghadirkan "wajah terbaik" Anda saat anak Anda membuka matanya di waktu subuh saat bangun tidurnya?

Bayangkan apa jadinya jika saat menjelang tidurnya atau saat membuka matanya saat bangun tidur, anak anda hanya melihat wajah khadimat (pembantu rumah tangga) atau justeru gadgetnya??

Sudah tidak menjadi rahasia lagi jika, ada seorang anak yang lebih respect kepada para pembantu rumah tangganya. Sudah tidak menjadi rahasia lagi jika banyak anak yang lebih lengket dengan gadget.

Hadirkanlah wajah terbaik Anda terutama saat2 menjelang tidurnya, karena kita tidak tahu apakah ia akan bisa melihat kembali wajah Anda di pagi hari??
 




Jangan harap anak Anda respect kepada Anda jika untuk menghadirkan wajah saja, anda harus memberikan seribu alasan demi membela kesibukan anda.

"Bunda sibuk Nak.."
" Ayah sibuk Nak.."

Orang tua sibuk tak kenal waktu dengan alasan "Ini demi masa depan mu Nak.."

Masa depan Apa??

Coba anda bayangkan bagaimana anda saat tua nanti.. dan Anda butuh mereka untuk menghibur hati Anda yang sepi karena anak-anak sudah tidak bersama Anda lagi. Lalu yang anda inginkan itu dibalas dengan nada dan kalimat serupa saat Anda sibuk dulu...
" Saya sibuk Pak.."
" Saya Sibuk Mak.."


Haru..
Nangis..
Hati hancur berkeping-keping....

Jangan sampai itu terjadi ya...

Yuk hadirkan "wajah terbaik" kita bagi anak-anak kita...

Semoga bermanfaat, boleh di-SHARE ya!

Comments